Deprov Sulut Pertanyakan Prediksi Jumlah Pasien Positif Covid-19, Dinkes: Mei ini Diperkirakan 200


Manado, MX

Prediksi kenaikan besaran jumlah pasien positif Covid-19 di Sulawesi Utara (Sulut) ditakar. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) mempertanyakan kurva kenaikan pasien positif terpapar coronavirus disease 2019 atau Covid-19.

Hal itu diungkapkan anggota Komisi IV DPRD Sulut, Fanny Legoh. Dia mengatakan, angka kenaikan orang yang positif Covid-19 di Indonesia, terlebih khusus Sulut terus mengalami kenaikan.

"Dengan posisi kasus kenaikan pasien Covid-19 yang terus ada, saya ingin bertanya kira-kira dengan adanya khasus seperti itu di Sulut, apakah akan menurun atau akan bertambah? Puncaknya di minggu pertama, kedua, ketiga di bulan Mei bahkan bulan-bulan berikutnya atau?" ucap Legoh saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi IV DPRD Sulut dengan mitra kerja Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulut, Rabu (20/5) tadi malam.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Sulut, Debie Kalalo mengungkapkan, dari kasus-kasus Covid-19 ini, estimasi dan evaluasi yang dilakukan Dinkes masuk dalam tren kenaikan belum mencapai puncak.

"Kita masih di level pelan-pelan menanjak. Diperkirakan berapa waktu ini perlu adanya kajian yang lebih dalam lagi tentang ini. Namun kemungkinan kita berada di 200-an sampai dengan akhir bulan ini (Mei, red), dengan situasi yang bisa dibaca akan ada 200 pasien terkonfirmasi positif Covid-19," kata Kalalo. (Eka Egeten)